Tiap gigi dari susunan gigi manusia memiliki fungsi masing-masing. Gigi geraham berfungsi mengunyah dan menggiling makanan, sehingga paling sering digunakan saat makan. Bila gigi geraham sakit, ngilu, atau bahkan berlubang, tentu pengalaman dan kenikmatan makan jadi terganggu. Untuk mencegah dan mengatasinya, mari simak beberapa cara menghilangkan ngilu pada gigi geraham berikut ini.
Karena bentuknya yang memiliki banyak lekuk dan ceruk, sisa makanan sangat mudah menempel di gigi geraham. Bila tidak dibersihkan secara menyeluruh, sisa makanan akan menumpuk dan menyebabkan gigi berlubang. Masalahnya, lubang pada gigi geraham yang letaknya di belakang, tentu sulit bagi kita untuk melihatnya. Lubang kecil pada gigi geraham juga tidak langsung menyebabkan rasa sakit dan bisa luput dari perhatian, terutama bila kita tidak rutin memeriksakan gigi ke dokter gigi. Bila lubang pada gigi geraham semakin dalam, maka masalah gigi ngilu pun terjadi.
Selain sisa makanan yang menumpuk, penyebab rasa ngilu pada gigi geraham yang lain adalah penipisan enamel gigi atau demineralisasi. Sebenarnya proses demineralisasi ini terjadi setiap hari, tapi prosesnya jadi semakin cepat akibat beberapa hal seperti berkurangnya mineral gigi, kebiasaan menyikat gigi yang terlalu keras, serta sering mengkonsumsi makanan dan minuman yang terlalu asam. Bila demineralisasi terjadi dan enamel gigi semakin tipis, gigi pun mudah terasa ngilu.
Melihat beberapa penyebab gigi ngilu yang telah disebutkan di atas, bisa disimpulkan beberapa cara menghilangkan gigi ngilu berikut ini:
1. Bersihkan gigi secara menyeluruh
Gigi yang bersih akan bebas dari bakteri penyebab gigi berlubang dan mencegah gigi ngilu. Jadi, sikat gigi setidaknya 2 kali sehari secara menyeluruh untuk menghindari sisa makanan yang menempel dan menumpuk pada gigi, terutama di gigi geraham. Penggunaan dental floss alias benang gigi juga sangat membantu untuk membersihkan sisa makanan di sela-sela gigi.
2. Konsultasi rutin dengan dokter gigi
Konsultasi rutin dengan dokter gigi setidaknya 6 bulan sekali sangat penting agar gigi berlubang bisa ditemukan sejak dini dan segera diatasi sebelum menyebabkan masalah gigi lainnya. Konsultasi ke dokter adalah cara menghilangkan ngilu pada gigi berlubang yang bisa jadi andalan, karena dokter gigi tentu memiliki kemampuan terbaik untuk menemukan penyebab gigi berlubang dan cara terbaik untuk mengatasinya. Bila gigi ngilu sudah terjadi dan Anda belum memiliki waktu untuk ke dokter gigi, Anda juga bisa berkonsultasi online secara gratis melalui program Tanya Dokter Gigi by Pepsodent.
3. Gunakan pasta gigi yang tepat untuk mengatasi demineralisasi gigi
Seperti yang telah disebutkan di atas, proses demineralisasi gigi terjadi setiap hari. Tapi Anda bisa mengatasinya menggunakan pasta gigi Pepsodent Sensitive Mineral Expert Sensitivity Treatment. Kandungan Active Remin Complex™ dalam pasta gigi ini membantu membentuk lapisan mineral alami gigi, sehingga mengatasi demineralisasi gigi penyebab gigi sensitif dan meredakan gigi yang ngilu, sekaligus mencegah rasa ngilu datang kembali*.
4. Sikat gigi dengan cara yang tepat
Menyikat gigi dengan terlalu kencang juga bisa menyebabkan penipisan enamel gigi. Jadi, sikat gigi dengan perlahan-lahan dan hati-hati untuk menjaga lapisan gigi.
Gigi ngilu bisa jadi gejala dari masalah gigi yang lebih serius. Mengatasi gigi ngilu tidak boleh dianggap sepele dan harus segera diatasi bila rasa ngilu terus berkelanjutan. Bila masalah gigi ngilu terus berlanjut walaupun Anda telah melakukan langkah-langkah sederhana yang disebutkan di atas, jangan ragu untuk berkonsultasi ke dokter gigi.
*dengan pemakaian teratur sesuai petunjuk penggunaan
Sumber: