Mulut kering atau istilah medisnya xerostomia merupakan suatu kondisi mulut yang wajar dan umum dialami siapapun, terutama bila kita berada dalam situasi yang membuat gugup atau cemas. Sebenarnya, mulut kering merupakan sebuah gejala atau keluhan, dan bukan penyakit, yang berhubungan dengan berkurangnya air liur akibat berbagai penyebab. Lalu apa sajakah penyebab mulut kering dan bagaimana cara mengatasi mulut kering? Artikel ini juga membahas gejala mulut kering, dan cara mengobati mulut kering.
Air liur, selain membantu proses pencernaan, memiliki banyak peranan penting lain seperti membersihkan mulut dari sisa makanan, membatasi pertumbuhan bakteri dalam mulut, serta menetralisir asam yang dihasilkan bakteri untuk mencegah karies gigi. Jika kelenjar air liur tidak memproduksi cukup air liur, kita bisa merasakan hal-hal berikut:
Cek artikel ini untuk mengetahui lebih banyak tentang penyakit gigi yang paling umum.
Xerostomia atau mulut kering dapat berupa kondisi sementara, permanen, bahkan kronis, tergantung pada penyebabnya. Penyebab ini dapat berupa faktor fisiologis maupun patologis, seperti diuraikan berikut ini:
Jika penyebab mulut kering bukan gangguan kesehatan tubuh, Anda bisa mencoba menerapkan tindakan pencegahan berikut:
Jika keluhan berlanjut atau bertambah parah, pastikan untuk berkonsultasi dengan dokter Anda dan yang penting; hidrasi, hidrasi, hidrasi. Mulut lembab, senyum pun terjaga.