Sudah banyak bukti penelitian yang memuat bahaya merokok bagi kesehatan tubuh. Bahkan, akibat merokok bagi kesehatan telah dicantumkan secara jelas dan gamblang pada bungkus rokok itu sendiri. Mulai dari meningkatkan risiko serangan jantung, stroke, kanker paru, masalah kehamilan, hingga impotensi. Tapi tahukah Anda, kebiasaan merokok juga menimbulkan dampak negatif bagi kesehatan gigi dan mulut?
Berikut beberapa bahaya merokok bagi kesehatan mulut dan gigi yang perlu kamu ketahui.
Dampak negatif merokok pada kesehatan mulut dan gigi yang pertama adalah dapat menyebabkan kerusakan gigi. Ini karena rokok dapat meningkatkan jumlah plak gigi di mulut, sehingga menyebabkan gigi menjadi rusak. Hal inilah yang membuat gigi perokok aktif mudah mengalami kerusakan.
Selain membuat gigi menjadi rusak, penumpukan plak gigi yang akibat merokok juga bisa menimbulkan penyakit radang gusi atau gingivitis. Jika terus dibiarkan, radang gusi akan berkembang menjadi infeksi gusi yang lebih parah ke jaringan penyangga gigi lainnya atau dikenal dengan periodontitis.
Bahaya merokok bagi kesehatan gigi dan mulut lainnya yang tidak boleh dianggap remeh adalah gigi tanggal atau terlepas dari soketnya. Kondisi ini umumnya terjadi apabila periodontitis tidak segera diobati, sehingga merusak jaringan lunak dan tulang penyangga gigi, akibatnya gigi menjadi goyang dan tidak melekat dengan baik ke tulang penyangga gigi. Akhirnya terjadilah gigi tanggal.
Dampak merokok satu ini terjadi akibat kandungan nikotin dalam rokok dapat meninggalkan noda pada gigi sehingga terjadi perubahan warna gigi secara menyeluruh.
Bau mulut juga termasuk akibat dari kebiasaan merokok yang paling umum. Bau mulut pada perokok aktif ini disebabkan oleh kandungan tar dan nikotin yang mengendap dalam rongga mulut. Selain menyebabkan bau mulut, merokok juga menyebabkan mulut menjadi mudah kering.
Dalam kasus yang lebih serius, dampak negatif merokok bagi kesehatan adalah menyebabkan kanker mulut. Ini karena berbagai kandungan zat kimia dalam sebatang rokok dapat mengiritasi jaringan di sekitar mulut dan memicu pertumbuhan sel kanker di sana.
Baru! Pasta Gigi Pepsodent Gum Expert Fresh 100% Terbukti Jaga Gusi Rekat Pada Gigi dengan Sensasi Lebih Segar!
Baru! Pasta Gigi Pepsodent Gum Expert Whitening 100% Terbukti Jaga Gusi Rekat Pada Gigi dengan Sensasi Lebih Segar!
Dari penjelasan diatas, kini Anda sudah tahu, kan, berbagai akibat bahaya merokok untuk kesehatan mulut dan gigi? Oleh karena itu, segera hentikan kebiasaan buruk tersebut agar kesehatan mulut dan gigi Anda tidak semakin terganggu. Sayangnya, berhenti merokok tidak semudah membalikkan telapak tangan. Nah, buat Anda yang belum bisa menghentikan kebiasaan merokok, coba lakukan hal-hal berikut agar kesehatan mulut dan gigi Anda tetap terjaga!
Guna meminimalisir bahaya merokok bagi kesehatan gigi dan mulut, para perokok aktif dianjurkan untuk menyikat gigi minimal dua kali sehari, yaitu pagi setelah sarapan dan malam sebelum tidur. Selain itu, jangan lupa untuk flossing.
Bau mulut akibat dari kebiasaan merokok tentu akan sangat mengganggu. Maka dari itu, selain menyikat gigi, orang yang aktif merokok juga disarankan untuk rutin berkumur dengan obat kumur. Lakukan kebiasaan ini setelah selesai menyikat dan flossing gigi.
Orang yang merokok pun dianjurkan untuk selalu mencukupi kebutuhan asupan cairan tubuh. Hal ini karena mencukupi kebutuhan cairan tubuh dapat membantu mengatasi dampak negatif dari merokok, yaitu mulut kering, yang menjadi pemicu bau mulut dan napas tidak segar.
Perokok memiliki risiko yang lebih besar untuk mengalami beberapa gangguan dalam mulut seperti radang gusi dan noda pada gigi. Cek rutin ke dokter gigi untuk mendapatkan perawatan yang tepat untuk meminimalisir terjadinya penyakit yang berisiko lebih besar di kemudian hari.
Selain menerapkan berbagai cara di atas, sempurnakan perawatan gigi Anda sehari-hari dengan pemilihan pasta gigi yang tepat. Gunakan pasta gigi Pepsodent Action 123 Charcoal yang diperkaya dengan Charcoal yang berkualitas tinggi serta ekstrak lemon dan formula aktif untuk membantu menghilangkan noda pada gigi dan mengembalikan putih alami gigi. Kandungan-kandungan di dalamnya dapat membantu memberikan perlindungan terbaik untuk Anda dan keluarga.